Timnas U19 'Garuda Nusantara'. foto ist 
Myanmar- Setelah sukses menghadapi timnas Myanmar pada pertandingan pertama, pasukan Garuda Nusantara akan meneruskan perjuanganya di pertandinga berikutnya.

Kali ini, timnas U-19 Indonesia akan melanjutkan kiprahnya di Piala AFF U-18 2017 dengan menghadapi Filipina di Stadion Thuwunna, Yangon, Kamis (7/9/2017). Pertandingan yang rencananya akan disiarkan oleh Indosiar pada pukul 18,30 Wib ini,  merupakan laga kedua di penyisihan Grup B.

Indonesia sebelumnya berhasil menang di laga pertamanya. Melawan tuan rumah Myanmar, skuad Garuda Nusantara menang dengan skor 2-1 setelah sempat tertinggal.
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, kemungkinan melakukan rotasi. Beberapa hal menjadi sebab hal ini bakal dilakukan.

“Rotasi pemain mungkin kami lakukan. Cara main kami akan seperti biasa, kami juga akan lebih banyak variasi dalam bermain,” jelas Indra Sjafri.

Dalam laga pertama, Indra Sjafri memilih menurunkan M. Riyandi, Nurhidayat Haji Haris, M. Rifad Marasabessy, Rachmat Irianto, Firza Andika, M. Iqbal, M. Luthfi Kamal, Egy Maulana Vikri, Feby Eka Putra, Saddil Ramdani, Hanis Saghara Putra.

Dengan komposisi itu, timnas U-19 Indonesia tampil menekan di awal pertandingan, namun setelahnya beberapa kali diancam. Indra Sjafri kemudian memasukkan Syahrian Abimanyu menggantikan M. Iqbal pada menit ke-41
Indonesia lebih baik di babak kedua dan mencetak dua gol melalui Egy Maulana. Pada 45 menit kedua, nama-nama seperti Samuel Christianson dan Asnawi Mangkualam dimasukkan masing-masing pada menit ke-65 dan 89.
Sesi latihan, Rabu (6/9) serta kondisi terakhir para pemain akan menjadi patokan Indra Sjafri dalam melakukan rotasi.

 Indra Sjafri, berharap anak asuh waspada. Filipina yang akan menjadi lawan kedua di penyisihan Grup B Piala AFF U-18 2017 bisa saja bangkit.
Itu setelah menelan kekalahan 2-3 di laga pertamanya saat melawan Brunei Darussalam. Filipina sempat unggul dan mengejar ketertinggal sebelum bertekuk lutut.
“Filipina saya rasa punya motivasi untuk bangkit karena mereka dikalahkan Brunei di laga pertama,” kata Indra Sjafri.
“Kami tidak mau meremehkan Filipina. Kami waspadai lini depan serta sayap mereka yang cepat. Kami ingin menang agar jalan lolos ke babak semifinal semakin terbuka,” tambahnya.
 “Laga kedua, kami wajib menang tanpa menganggap enteng Filipina. Saya rasa mereka tim yang bagus dan tak ingin kalah lagi,” sambung striker timnas U-19 Indonesia, Hanis Saghara.
“Kami sudah memperbaiki kekurangan kami di laga pertama kemarin. Saya ingin mencetak gol di laga nanti namun yang lebih penting timnas U-19 mencetak kemenangan,” sambungnya.(sportsatu/p1)


Post A Comment: