Bandarlampung (Pikiran Lampung) - Rumah semi permanen di Jalan Ir. Sutami, Campang Jaya, Sukabumi hangus terbakar, dugaan sementara api berasal dari konsleting listrik, Sabtu (05/10/2024) sore.

Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Mako Tendean menerima laporan kebakaran dari Lurah Way Laga, Muhadi sekira pukul 15.58 WIB. Setelah menerima Laporan, 3 unit mobil damkar dikerahkan untuk memadamkan api.

Api dapat dipadamkan pada pukul 16.55 WIB dengan menghabiskan 3 tangki air, dengan luas bangunan yang terbakar sekitar  54 meter.(6X9), dengan kerugian materil diperkirakan sebesar 30 juta rupiah, dan tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. 

Wahyudi selaku warga sekitar yang menyaksikan kebakaran memaparkan dugaan penyebab kebakaran.

"Penyebab terjadinya kebakaran ini diduga karena konsleting listrik pada colokan yang terdapat ruang tamu tersebut, saya melihat api yang sudah dengan cepat membesar dan menyambar.  

Untuk diketabui, rumah semi permanen yang terbakar tersebut dihuni  oleh 3 orang yang kepala leluarganya sehari-hari bekerja sebagai buruh. Untuk penyebab kebakaran masih diselidiki oleh pihak berwajib.  

Post A Comment: