lisensi

Senin, 25 November 2024, November 25, 2024 WIB
Last Updated 2024-11-25T23:27:22Z
Aliansi Tunas LampungPilkada Tulang Bawang

Aliansi Tunas Lampung Kecam Praktik "money politic" di Pilkada Tulang Bawang

Advertisement


Tulang Bawang (Pikiran Lampung)
- Adanya temuan praktik politik uang di pilkada Tulang Bawang menimbulkan keprihatinan berbagai pihak. Belum adanya kesadaran untuk berpolitik secara santun dan elegan membuat cara-cara kotor dengan cara membagi-bagikan sejumlah uang menjadi senjata ampuh untuk mempengaruhi pilihan masyarakat.

Aliansi Tunas Lampung sebagai salah satu lembaga masyarakat yang concern mengawal keberlangsungan demokrasi sehat di Lampung turut memberikan pandangannya terkait peristiwa yang menjadi aib bagi demokrasi di Tulang Bawang ini.

"Sangat miris sekali apa yang terjadi di Pilkada Tuba ini, masih saja ada paslon yang menghalalkan berbagai macam cara untuk menang. Ketika elektabilitas tak kunjung naik dengan visi misi dan program kerja yang direncanakan, uang yang digunakan untuk membeli kepercayaan masyarakat", kata Ketua Aliansi Tunas Lampungn Yusantri, senin, (25/11/2024).

Menurut Yusantri masih ada saja tim sukses calon yang memanfaatkan lemahnya perekonomian masyarakat sebagai celah yang bisa mereka masuki untuk mendongkrak perolehan suara dihari pemilihan nanti. 

"Paslon yang menebar uang ini adalah mereka yang sudah kalah sebelum berperang, tingkat kepercayaan dirinya rendah, mereka sudah pesimis bisa menang dengan cara yang beradab, akhirnya cara culas yang mereka gunakan dengan  uang sebagai senjata utama memperoleh suara", lanjut Yusantri.

Diterangkan oleh Yusantri, Aliansi Tunas Lampung secara organisasi sangat mendukung proses hukum yang akan diberikan kepada Paslon yang terbukti menghalalkan praktek politik uang dimasyarakat.

"Kami akan terus mengawal proses hukum temuan ini dan berharap kepada Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang dan pihak-pihak yang mempunyai kewenangan untuk mengambil tindakan tegas yang akan memberikan efek jera kepada mereka yang masih mempraktekkan politik uang, politik SARA dan ujaran kebencian yang menjatuhkan lawan-lawan politiknya", tegas Yusantri.

Untuk diketahui bersama pada minggu (24/11/2024) malam salah satu tim sukses yang diduga dari Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tulang Bwang No urut 02, Qoratul-Hankam, tertangkap tangan oleh masyarakat sedang membagi-bagikan sejumlah amplop berisi uang tunai di Kampung Tri Rejomulyo Kecamatan Penawar Tama Kabupaten Tulang Bawang. Berita ini sendiri sudah tersebar diberbagai media online dan platform media sosial.(*)