lisensi

Sabtu, 28 Desember 2024, Desember 28, 2024 WIB
Last Updated 2024-12-28T16:13:05Z
Bandar LampungKebakaran di Sukaraja Teluk Betung

Kebakaran Hanguskan Tiga Rumah di Sukaraja Teluk Betung

Advertisement

 


Bandar Lampung (Pikiran Lampung) -  Peristiwa kebakaran terjadi lagi di Kota Bandar Lampung. Kali ini kebakaran terjadi di wilayah Sukaraja Teluk Betung, tepatnya disebelah Pusekesmas Sukaraja, sabtu (28/12/24), malam.



Menurut keterangan warga di lokasi Nanda,  bahwa kebakaran tersebut terjadi di dekat Puskes di Sukaraja Bandar Lampung. "Ya rumah warga didekat Puskesmas ada kebakaran ada tiga rumah yang terbakar" kata dia.



Mengenai apa penyebab kebakaran tersebut, masih belum dapat diketahui jelasnya, karena warga masih kepanikan akan kebakaran tersebut. "Ada banyak yang terbakar dan api masih berkobar," tambahnya.



Sementara itu, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Bandar Lampung Anthony Irawan membenarkan bahwa ada kebakaran di lokasi. "Ya Betul, ada kebakaran di daerah Sukaraja" kata Kadis Damkarmat Anthony.



Anthony juga menambahkan samapai saat ini pihak Damkarmat Bandar Lampung masih berupaya untuk memadamkan api yang masih berkobar-kobar di lokasi. "Sementara ini masih Proses pemadaman," jelasnya.(yola)