Advertisement
Lampung Timur (Pikiran Lampung) -Ketua Laskar Merah Putih Markas Cabang (LMP Macab) Kabupaten Lampung Timur ( lamtim) Amir Faisol SH, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung program kerja Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lamtim periode 2025-2030 demi kemakmuran Kabupaten Lamtim yang dijuluki Bumei Tuwah Bepadan. Ia menyerukan agar semua pihak bergandengan tangan untuk melaksanakan program “Sakai Sambayan.”
Ajakan ini disampaikan Amir Faisol dengan penuh antusias saat berbicara dengan sejumlah awak media pada Kamis, (27-02- 2025) Ia berharap semua pihak mendukung langkah-langkah pembangunan yang akan dilakukan oleh Bupati dan Wakil Bupati ke depan.
Amir mengungkapkan bahwa pada 28 Februari, Bupati, Wakil Bupati, dan seluruh kepala daerah di Indonesia dijadwalkan akan menyelesaikan kegiatan Retreat di Magelang. Dengan itu, Amir menegaskan bahwa tidak ada lagi istilah “01” atau “02,” yang terpenting adalah membangun Kabupaten Lamtim bersama-sama.
“Yang terpenting saat ini adalah kita bergandengan tangan, bahu membahu membangun Kabupaten ini. Saya yakin, itu akan terwujud jika kita bersatu,” ujar Amir Faisol
Melalui kesempatan tersebut, Amir juga berharap tidak ada lagi kelompok atau individu yang terbelah menjadi pendukung calon 01 atau 02. “Jika masih ada yang belum bisa move on dari suasana pilkada, berarti mereka tidak menghormati suara mayoritas masyarakat Kabupaten Lamtim,” tambahnya.
Sebagai pimpinan organisasi kemasyarakatan, Amir Faisol menekankan agar kelompok atau elemen yang sebelumnya mendukung calon tertentu, terutama yang kalah, tidak lagi terlibat dalam upaya politik yang dapat memicu perpecahan di kalangan masyarakat.
“Untuk para pejabat eselon yang mungkin memiliki hubungan emosional dengan Bupati sebelumnya, lebih baik segera move on, dan kembali beraktivitas seperti biasa. Tunjukkan tanggung jawab sebagai bentuk pengabdian terhadap NKRI dan untuk kepentingan masyarakat Kabupaten Lamtim ,"tegas Amir.
Ia juga mengecam keras jika ada oknum pejabat yang mencoba memobilisasi kelompok tertentu untuk mengganggu konsentrasi Bupati dan Wakil Bupati dalam melaksanakan program kerja mereka. “Kami dari LMP sangat mengecam tindakan seperti itu,” pungkas Amir Faisol.(Fauzi)