lisensi

Kamis, 06 Maret 2025, Maret 06, 2025 WIB
Last Updated 2025-03-07T05:09:24Z
DaerahPesawaran

Dinas BMBK Lampung dan Pemkab Pesawaran Sinergi Untuk Pembangunan Akses Jalan Menuju Destinasi Wisata

Advertisement




Pesawaran (Pikiran Lampung) - Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona, terus mendorong peningkatan infrastruktur jalan di wilayahnya melalui kolaborasi strategis dengan Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi (BMBK) Provinsi Lampung. Salah satu fokus utama adalah pembangunan akses jalan menuju destinasi wisata di Kabupaten Pesawaran. 


Langkah ini dibahas dalam rapat koordinasi (rakor) yang digelar di Kantor Dinas BMBK Provinsi Lampung, Kamis (6/3/2025), bersama Kepala Dinas BMBK, M. Taufiqullah. Menurut Bupati Dendi, pembahasan ini tidak hanya berkaitan dengan penanganan banjir, tetapi juga mencakup sinkronisasi pembangunan infrastruktur antara pemerintah provinsi dan kabupaten. 



"Kami ingin memastikan program pembangunan provinsi selaras dengan program kabupaten, terutama infrastruktur yang menjadi prioritas utama," ujar Dendi. Ia juga menegaskan bahwa pihaknya siap mendukung program 100 hari kerja Gubernur Lampung yang menitikberatkan pada perbaikan infrastruktur jalan.


"Kami ingin setiap program dari provinsi dapat terkoneksi dengan rencana pembangunan kabupaten dan kota, sehingga pelaksanaannya lebih efektif," tambahnya. Kepala Dinas BMBK Provinsi Lampung, M. Taufiqullah, menyambut baik langkah proaktif dari Bupati Pesawaran. 


Ia menegaskan bahwa sinergitas antara provinsi dan kabupaten menjadi kunci keberhasilan pembangunan infrastruktur. "Dengan adanya koordinasi ini, kita bisa menentukan prioritas pembangunan secara bersama. Tidak hanya untuk tahun 2025, tetapi juga untuk rencana pembangunan jangka panjang," jelasnya. Ia juga mengapresiasi langkah Dendi yang datang langsung ke kantor Dinas BMBK untuk membahas pembangunan.


"Biasanya kami yang turun ke kabupaten, tapi kali ini Bupati Pesawaran yang datang langsung ke provinsi. Ini patut diapresiasi," ujarnya. Dengan adanya kolaborasi ini, diharapkan pembangunan jalan di Pesawaran, khususnya akses menuju kawasan wisata, dapat terealisasi dengan lebih cepat dan tepat sasaran.


Komitmen ini menjadi bukti nyata bahwa sinergi antara pemerintah daerah dan provinsi mampu menghasilkan kebijakan yang lebih efektif untuk kemajuan infrastruktur di Lampung.(*)