Articles by "09/06/2024"
Tampilkan postingan dengan label 09/06/2024. Tampilkan semua postingan


Lampung (Pikiran Lampung) -  
Umar Ahmad,  Mantan Bupati tulang Bawang Barat (Tubaba) dua periode yakni 2014-2017 dan 2017-2022 dan menjadi Wakil Bupati Pertama di Tubaba mendampingi Bachtiar Basri pada tahun 2011-204 tersebut digadang-gadang calon kuat untuk menjadi Gubernur Lampung. 

Putra daerah tersebut  dinilai banyak kalangan yang menyebut jika mantan aktivis mahasiswa ini punya peluang besar untuk maju dan memenangkan Pilgub Lampung. Keberhasilannya membangun Kabupaten Tulangbawang Barat adalah salah satu indikator jika Umar Ahmad mampu memimpin Provinsi 

Lampung untuk periode 2024-2029. Selama menjabat sebagai Bupati Tubaba, Umar Ahmad berhasil menorehkan prestasi hingga Tubaba mengalami kemajuan yang cukup pesat. Banyak inovasi yang digulirkan Umar Ahmad selama di Tubaba, masyarakat Tubaba bahkan memberikan dukungan secara penuh.

Beberapa prestasi Umar Ahmar antara lain Pengembangan Islamic Center dan Sesat Agung Bumi Gayo, pengembangan UMKM, dan lain-lain.

Dengan berbagai pencapaian program dan pembangunan tersebut, pada tahun 2017-2022, Umar Ahmad sebagai Bupati Tubaba mendapat penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Selain itu, Bupati juga meraih Lencana Manggala Karya Kencana dari BKKBN RI 2019, Swasti Saba Padapa pada 2019, Kabupaten Peduli Hak Asasi Manusia pada 2018. 

Kemudian, 2021 meraih penghargaan Most Visioner Regent dan Local Wisdom Pandemic Handling dalam acara Tribun Lampung Award, Anugerah TjindarBoemi pada HPN 2021, dan Anugerah Kebudayaan oleh PWI Pusat pada 2020.

Radeva, salah satu warga Bandar Lampung juga berharap agar Umar Ahmad menjadi Gubernur Lampung. Ia menilai Umar Ahmad layak menjadi Gubernur mengingat prestasi-prestasi yang telah diraih, baik di tingkat kabipaten Tubaba, Provinsi, maupun tingkat masional.

"Saya berharap Pak Umar Ahmad maju menjadi calon Gubernur, dan terpilih sebagai Gunernur Lampung, mengingat prestasi-prestasi yang telah beliau raih, dan saya juga melihat sosok Umar Ahmad adalah orang yang rendah hati dan tidak sombong, saya percaya beliau akan menjadikan provinsi Lampung lebih maju dan lebih hebat,' ujarnya. (red)