Articles by "18/05/2024"
Tampilkan postingan dengan label 18/05/2024. Tampilkan semua postingan


Bandarlampung (Pikiran Lampung)
-Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, yang diwakili oleh Asisten Administrasi Umum Senen Mustakim, menyampaikan apresiasinya terhadap acara yang dinanti-nantikan oleh para remaja putra dan putri di Lampung ini. 

Dalam sambutan tertulisnya, Gubernur Arinal menyampaikan bahwa ajang ini bukan hanya sekadar kompetisi kecantikan dan ketampanan, melainkan juga kesempatan bagi para peserta untuk menunjukkan potensi dan kemampuan mereka. 

"Pemilihan Muli Mekhanai Provinsi Lampung haruslah memilih Putra Putri yang memenuhi kriteria 4B yaitu Brain, Beauty, Behavior, and Brave," ujarnya. 

Gubernur menekankan pentingnya disiplin, dedikasi, dan tanggung jawab bagi para peserta dalam menjalankan peran mereka sebagai duta daerah. Mereka diharapkan dapat menginspirasi generasi muda lainnya untuk berkontribusi dalam perkembangan dan sembangunan daerah, khususnya di bidang pariwisata, ekonomi kreatif, seni, dan budaya. 

Acara ini memiliki tujuan besar dalam upaya pengembangan pariwisata di Lampung. 

"Para pemenangnya akan menjadi Duta Wisata Provinsi Lampung yang diharapkan mampu memperkenalkan dan mempromosikan Lampung sebagai salah satu destinasi wisata yang memiliki berbagai objek dan daya tarik wisata," lanjut Gubernur. 

Peningkatan pariwisata di Provinsi Lampung terlihat dari tingginya jumlah wisatawan baik lokal maupun mancanegara, serta menjadi tuan rumah turnamen Internasional World Surf League (WSL) di Krui, Kabupaten Pesisir Barat. 

Pada malam penentuan pemenang ini, Gubernur berharap event ini dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh para finalis untuk membuktikan kemampuan  terbaik mereka. 

"Saya berharap event ini dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk membuktikan kemampuan terbaik kalian, sehingga nantinya benar-benar akan menjadi duta-duta pariwisata yang profesional dan dapat dibanggakan oleh seluruh masyarakat Provinsi Lampung." 

Dalam acara tersebut, Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf), Bobby Irawan, menyampaikan bahwa Pemilihan Muli Mekhanai Provinsi Lampung adalah agenda tahunan yang bertujuan untuk memilih dan mencetak generasi muda Lampung menjadi duta pariwisata yang berdedikasi dan berkontribusi dalam mempromosikan pariwisata dan kebudayaan Provinsi Lampung. 

"Tahun ini, kompetisi diikuti oleh 51 peserta yang terdiri dari 26 Muli dan 25 Mekhanai dari 14 kabupaten dan kota di Provinsi Lampung." terang Bobby. 

Setelah melalui beberapa tahap penilaian, Neema Ayeisha Zalika dari Kota Metro dan Reynaldi Andinata dari Kabupaten Pesawaran berhasil meraih gelar juara Muli dan Mekhanai Provinsi Lampung Tahun 2024. Gelar Muli Favorit diraih oleh Cherly Dwi Pratiwi dari Kabupaten Lampung Tengah dan Mekhanai Favorit oleh Rama Buci Wiltar dari Kabupaten Lampung Utara. 

Selain itu, ajang ini juga memberikan berbagai gelar atribut seperti Muli Mekhanai Duta Sosial Media, Duta Pelayanan, Kulit Sehat, Persahabatan, Photogenic, Berbakat, Intelegensia, Duta Oris, dan Duta Pajak. 

Para pemenang diharapkan dapat membantu pemerintah dalam mempromosikan pariwisata Lampung dan menjadi kebanggaan masyarakat. 

"Jadilah Duta Wisata yang profesional yang dapat membantu pemerintah daerah melalui Dinas Pariwisata Provinsi Lampung dalam pengembangan dan promosi pariwisata Lampung," pesan Kadisparekraf Bobby Irawan. 

"Dengan ajang ini, Lampung terus berupaya mencetak generasi muda yang tidak hanya berprestasi secara lokal, tetapi juga mampu mengharumkan nama baik Lampung di tingkat nasional." pungkas Bobby. (*/Tiwi)






Bandarlampung (Pikiran Lampung)
- SMKN 5 Bandar Lampung meraih Juara 2 untuk mata lomba Podcast Islami dengan tema ‘Peran Generasi Z dalam Toleransi umat beragama, PENSI atau  Pentas Islami UKMI AR-RAHMAN Tingkat Nasional, yang berlokasi di Gedung GSG Teknokrat Indonesia, Sabtu (18/05/2024).

SMKN 5 Bandar Lampung yang digawangi oleh Tim SKANMA TV terdiri dari Siti Azahra Nur Aisyah, Prada Nadzarul Amin, Ken Jisnu Pranaja, M. Riyadhus Sholihin, Nabil Ilham Pratama, Natasya Ayu safitri dan Salsa Bila Melinda Putri.

 Juara 2 untuk lomba Poster Islami atas nama M. Sheva Raditya dan Juara 3 Cerpen Islami atas nama Aj Zahra Febriyana. Masing-masing dari siswa ini duduk dikelas XI DKV dan gabungan dari kelas sepuluh dan sebelas. Menurut  Guru pembimbing Rully Oktania Pratiwi, S.Pd  prestasi ini seperti hadiah tutup tahun bagi ajaran 2023/2024 ini. 

Sebelumnya Tim Ekskul Film Fiksi dari jurusan DKV SMKN 5 Bandar Lampung meraih prestasi Juara 3 dalam ajang FLS2N tingkat kota  pada 4 Mei 2024 lalu di SMK- SMTI Bandar Lampung. Tim Film ini digawangi oleh Chelse Salsabila, Roger Dinho Sudrajad,  M. Riyadhus Sholihin dan Azril Agustiawan. Dalam prosesnya anak-anak ini mau meluangkan waktunya lebih banyak disekolah ataupun berkarya kelokasi syuting.

 “Alhamdulillah, puji syukur atas Rahmat dan karunia Allah'  SWT  masih bisa dalam pencapaian ini, untuk anak-anak juga sudah melalui proses yang membanggakan, mereka bersungguh- sungguh mau belajar, mau mengulang, mau revisi, mau bekerja keras, mau kerja tim, mau meluangkan waktu untuk berkolaborasi dengan bakat mereka. Generasi Z memang punya pola tersendiri dalam belajar dan berkarya. Anak-anak adalah generasi muda yang akan meneruskan bangsa ini,"

"Jalan mereka masih panjang dan begitu banyak kesempatan besar yang menunggu mereka, dan lomba-lomba ini adalah salah satu dari sekian fase hidup yang akan membentuk mereka menjadi lebih dari yang mereka bisa duga sebelumnya, terutama pengalamannya serta berprosesnya akan membentuk character kepribadian yang lebih kuat, mapan, ikhlas, bertanggung jawab serta penuh penghargaan pada dirinya sendiri, tidak ada yang instans  dalam proses berjuang dan berkorban,"

"Misalnya mereka meninggal hobby mereka sesaat untuk fokus belajar, semoga kedepannya anak-anak bisa terus menjadi yang terbaik dan memberikan yang terbaik untuk diri mereka serta keluarga dan lingkungan masyarakat luas dalam versi mereka. Anak-anak adalah masa depan,  dan kita seperti sudah bisa melihat masa depan melalui mereka.  Seperti apapun pencapaian mereka, semoga mereka tetap menjadi pribadi yang rendah hati, aamiin aamiin aamiin,” papar Rully selaku pengajar productive  bidang Videografi, Fotografi dan Program TV dan aktif dalam kegiatan membina siswa-siswi Juusan DKV SMKN 5 Bandar Lampung. (*)


*Launching Program Budaya STARS*


Bandarlampung (Pikiran Lampung) - PT PLN Unit Induk Distribusi (UID) Lampung me _launching_ program budaya STARS pada hari Jumat, 17 Mei 2024. Kegiatan diikuti seluruh insan PLN  yang dilaksanakan serentak secara hybrid (luring dan daring) mulai dari Unit Induk hingga Unit Layanan Pelanggan (ULP).

General Manager PLN UID Lampung Sugeng Widodo mengatakan, program budaya STARS merupakan bagian dari implementasi program Corporate Culture Program (CCP) tahun 2024. Menurut Sugeng, Launching program budaya di PLN UID Lampung tahun 2024 kali ini dikemas dalam kegiatan olahraga bersama yang bertajuk Stars Fun Walk 4.0.

"Pogram budaya STARS kali ini dibuka secara simbolis dengan melaksanakan jalan sehat sejauh 3-4 km selama 40 menit dengan target minimal 5000 langkah per pegawai," ujar Sugeng.

Sugeng menjelaskan, STARS merupakan singkatan dari _Safety for All_, _Total Services_, _Acquiring Maximum Revenue_, _Reducing Cost_ dan _Strengthening Life_. 

"Ini bukan sekedar jalan sehat, namun ini bentuk kesungguh-sungguhan seluruh pegawai dalam membudayakan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) disetiap pekerjaan, pelayanan pelanggan yang prima terutama dalam pencapaian target pelayanan _sameday service_ atau layanan di hari yang sama. Selanjutnya, Peningkatan penjualan dan beyond kWh, efisiensi biaya serta penguatan gaya hidup sehat untuk para Pegawai. Semua komponen itu disinergikan dalam upaya pencapaian sasaran kinerja perusahaan," papar Sugeng Widodo.

GM PLN UID Lampung, Sugeng Widodo mengharapkan budaya wellness menjadi upaya kita dalam meningkatkan budaya gaya hidup sehat yang nantinya akan meningkatkan _work-life balance_ yang berujung pada produktifitas pegawai PLN dalam mencapai segala tantangan di depan.

"Tentunya, kita berupaya agar pegawai atau insan PLN dalam mencapai kinerja terbaiknya selalu dalam kondisi hati yang bahagia dan fisik yang selalu prima sehingga pelayanan untuk masyarakat berjalan dengan baik," tutup Sugeng. (*)


Lampung Timur (Pikiran Lampung) 
- Petugas Kepolisian Polsek Raman Utara, Lampung Timur, membawa pemulung, yang diduga terlibat dalam aksi tindak pidana pencurian.

Kapolres Lampung Timur AKBP M Rizal Muchtar, didampingi Kapolsek Raman Utara IPTU Sunaryo, pada Sabtu (18/5), mengungkapkan bahwa inisial para tersangka adalah SR (34) dan IS (27) warga Kabupaten Lampung Tengah.

Para tersangka, pada Jumat (17/5) kemarin, diduga nekat mencuri 2 alat masak jenis dandang berbahan tembaga, senilai 2,6 juta rupiah, milik korban IA (34) warga Kecamatan Raman Utara.

Peristiwa pencurian dandang, yang terjadi pada Jum'at siang kemarin, tidak berjalan mulus, karena ternyata aksi para tersangka dipergoki oleh korban, sehingga tersangka memutuskan melarikan diri dari lokasi kejadian.

"Tersangka berprofesi sebagai pemulung, yang biasa beroperasi mencari barang-barang bekas, tetapi kali ini, nekat masuk ke dapur dan mencuri 2 dandang milik korban," jelasnya.

Korban kemudian melaporkan peristiwa pencurian yang dialaminya, ke Mapolsek Raman Utara, dan segera ditindaklanjuti oleh Petugas Kepolisian, dengan memburu para tersangka.

Pihak Kepolisian langsung melakukan penyekatan ditempat yang kemungkinan dilalui korban, lalu di jalan desa rantau jaya fajar melintas 1 unit motor dikendarai oleh 2 orang yang sesuai ciri-ciri pelaku, langsung Polisi membekuk para tersangka tanpa perlawanan, sekaligus menyita 2 dandang, dan sepeda motor merk Honda Supra, sebagai barang bukti.

Kedua pelaku dijerat dengan pasal 363 KUHPidana tentang pencurian dengan pemberatan. (*)





Lampung Timur (Pikiran Lampung)
- Kapolres Lampung Timur AKBP M Rizal Muchtar, memeriksa secara langsung, kolam ikan yang menjadi Tempat Kejadian Perkara (TKP), tenggelamnya 3 anak, di Desa Adiwarno, Kecamatan Batanghari.

3 bocah naas, yang tewas tenggelam di kolam bekas galian, pada Kamis (16/5) malam kemarin, adalah MZ (8), ZK (7) dan NV (5) yang merupakan warga Desa Adiwarno, Kecamatan Batanghari, Kabupaten Lampung Timur.

Kedatangan Kapolres Lampung Timur, pada Jumat (17/5) sore ini, didampingi langsung oleh Kapolsek Batanghari AKP Erson, dan pihak keluarga para korban.

Selain memberikan santunan, pada kesempatan tersebut, AKBP M Rizal Muchtar, juga menyampaikan rasa duka cita yang mendalam, atas meninggalnya ke-3 korban, yang masih berusia sangat belia.

Pihaknya berharap peristiwa ini, menjadi pelajaran berharga, yang wajib diperhatikan oleh para orang tua, agar lebih berhati-hati menjaga putra dan putrinya, saat beraktivitas, khususnya disekitar tempat tinggalnya.

"Upayakan memberi pagar, atau batas pengaman, pada sisi kolam atau lubang galian yang dalam, demi mengantisipasi terjadinya peristiwa yang tidak diinginkan," tegasnya.

Kapolres Lampung Timur juga mengintruksikan kepada seluruh jajarannya, khususnya para personil Bhabinkamtibmas, untuk mensosialisasikan himbauan tersebut, kepada warga masyarakat, diwilayah tugasnya masing-masing. (*)




Lampung Timur (Pikiran Lampung) -
Seorang petani tidak berkutik saat diringkus polisi, karena diduga terlibat dalam aksi pembobolan kandang ayam, diwilayah Kecamatan Gunung Pelindung, Kabupaten Lampung Timur.

Kapolres Lampung Timur AKBP M Rizal Muchtar, didampingi Kapolsek Gunung Pelindung AKP Suheri, pada Sabtu (18/5), menyampaikan bahwa inisial tersangka adalah SD (42) warga Kecamatan Gunung Pelindung.

Berdasarkan data pihak kepolisian, tersangka pada bulan Agustus lalu, diduga nekat membobol kandang ayam milik korban BW (31) warga Kecamatan Pasir Sakti, yang berlokasi di wilayah hukum Polsek Gunung Pelindung.

Aksi dugaan kejahatan yang dilakukan tersangka, saat memasuki kandang ayam tanpa ijin ini, ternyata diketahui korban, dari alat CCTV yang dipasang diseputaran kandang ayamnya.

"Dalam rekaman CCTV, terlihat tersangka mencuri perlengkapan CCTV, Router Modem, Tangki Semprot, Sepatu Bot, Timbangan Digital, dan beberapa kunci, dari dalam area kandang ayam milik korban," jelasnya.

Korban bersama rekannya kemudian meluncur kelokasi kandangnya, dan tersangka yang mengetahui kedatangan korban, segera melarikan diri dari lokasi kejadian.

Petugas Kepolisian yang menerima laporan terkait peristiwa kejahatan tersebut, segera melakukan proses penyelidikan, hingga akhirnya berhasil mengidentifikasi sekaligus membekuk tersangka tanpa perlawanan.

Untuk melengkapi berkas penyelidikan, Petugas Kepolisian juga turut mengamankan barang bukti berupa Sepeda Motor merk Honda Supra dan dokumennya, perlengkapan CCTV, Router Modem, Tangki Semprot, Timbangan Digital, Sepatu Bot, dan Kunci-Kunci.

Pelaku dijerat dengan pasal 363 KUHPidana tentang pencurian dengan pemberatan. (*)





Lampung Timur (Pikiran Lampung) -  World Surf League (WSL) Krui Pro Qualify Series 5000 yang akan dilaksanakan di Tanjung Setia, Biha, Krui, Pesisir Barat, 28 Mei-4 Juni 2024 mendatang.

Sebagai Kabupaten tetangga, Polres Lampung Timur siap apabila dibutuhkan guna mengamankan event internasional tersebut.

Kapolres Lampung Timur AKBP M. Rizal Muchtar mengatakan, kami siap membantu pengamanan event tersebut.

"Kami siap apabila dibutuhkan dalam  pengamanan World Surf League (WSL) Krui Pro Qualify Series 5000. Ini merupakan bagian dari upaya kita untuk mendukung kelancaran dan kesuksesan even internasional tersebut," ujarnya.

Kapolres juga berharap, semoga event tersebut bisa berjalan dengan lancar tanpa ada kendala. (*)




*Bersiap Sambut  WSL Krui  Pro Hingga  Pilkada*


Lampung (Pikiran Lampung)  - Polda Lampung mengungkap jumlah data gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menunjukkan tren penurunan dan penyelesaian tindak kejahatan mengalami peningkatan sepanjang Januari – April 2024.

Dari data, persentase penurunan gangguan Kamtibmas mencapai 0,5 persen atau turun sebanyak 20 kasus dari total 5.355 kasus pada periode Januari sampai dengan April 2024. Data ini dibandingkan pada periode yang sama pada 2023 mencapai total 5.375 kasus.

Catatan positif juga terjadi pada tingkat penyelesaian tindak kejahatan pada tahun ini mencapai 81,4 persen atau meningkat 907 kasus dari total penanganan 2.021 kasus, dibandingkan tahun lalu hanya 1.114 kasus.

“Capaian ini merupakan keberhasilan kita bersama dalam menekan dan menangani tindak kejahatan di Lampung,” ujar Kapolda Lampung, Irjen Pol Helmey Santika, Sabtu (18/5/2024).

Lebih lanjut Helmy turut mengucapkan rasa terima kasih dan apresiasi kepada seluruh stakeholder terkait, khususnya masyarakat yang sudah berperan aktif turut serta menjaga kondusifitas Kamtibmas di Lampung.

Menurutnya, kondusifitas situasi kambtibmas saat ini, menjadi modal utama yang harus dapat dipertahankan dan ditingkatkan.

Pasalnya, Lampung akan menghadapi sejumlah agenda kegiatan penting seperti ajang World Surf League (WSL) Krui Pro 2024, Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, hingga Pilkada serentak.

“Capaian ini menjadi semangat kita bersama, untuk terus bekerja dan menyukseskan setiap agenda besar di Lampung. Agenda nasional dan internasional ini merupakan tanggung jawab bersama agar pelaksanaannya dapat berjalan aman, lancar, dan tertib, ” ucapnya.

Lebih dari itu, Helmy juga menyampaikan, berdasarkan survei Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Lampung terhadap tingkat kepercayaan masyarakat kepada Polda Lampung. Hasil survey menunjukan indeks kepercayaan masyarakat terhadap kinerja-kinerja kepolisian Daerah Lampung mencapai 76,4 persen.

“Kepercayaan publik yang tinggi ini adalah harga mati harus terus ditingkatkan, sehingga akan mampu mewujudkan stabilitas Kamtibmas yang kondusif, program-program pemerintah dapat berjalan dengan sukses, serta terwujudnya Indonesia yang maju, berdaulat, adil, dan makmur,” tandas jenderal bintang dua tersebut. (*/zai)


 *Aksi Solidaritas Untuk Palestina Berlangsung Damai, *

Bandarlampung (Pikiran Lampung) – Polresta Bandar Lampung menerjunkan ratusan personel pengamanan guna memberikan pengawalan dan pengamanan aksi solidaritas dan doa bersama untuk rakyat Palestina yang dimotori oleh Aliansi Masyarakat Lampung (AML), Sabtu (18/5/2024) pagi.

Dalam aksinya, para peserta massa aksi terlebih dahulu berkumpul di Masjid Taqwa, Raden Intan, Bandar Lampung, kemudian melakukan long march menuju Tugu Adipura Kota Bandar Lampung.

Selain melakukan doa bersama untuk rakyat Palestina, puluhan massa aksi juga menggalang dana untuk korban bencana banjir bandang di Kabupaten Sumatera Barat.

Dengan pengawalan dari pihak Kepolisian, puluhan massa aksi berjalan dari Masjid Taqwa menuju Tugu Adipura sambil melakukan orasi dengan membentangkan spanduk dan atribut Bendera Palestina.

Kasi Humas Polresta Bandar Lampung AKP Agustina Nilawati mewakili Kapolresta Bandar Lampung, menjelaskan bahwa, dalam aksi solidaritas yang dilakukan Aliansi Masyarakat Lampung, Polisi menerjunkan personel gabungan yang terdiri dari personel Polresta Bandar Lampung dan Dit Samapta Polda Lampung.

“Kita menerjunkan 274 personel gabungan, guna memastikan kegiatan ini berjalan dengan damai dan tertib” ungkap Kasi Humas AKP Agustina Nilawati.

Tak hanya itu, diakhir aksi ini, Polisi memberikan bantuan kendaraan kepada para peserta massa aksi untuk kembali ke titik kumpul awal.

“Karena sebagian kendaraan para peserta massa aksi ditinggal di Masjid Taqwa, maka kami berikan bantuan 2 unit kendaraan truk dalmas untuk mengantarkan mereka ke lokasi titik kumpul awal” ungkap AKP Agustina Nilawati.

Firmansyah, salah satu Koordinator aksi, mengucapkan terima kasih atas pengamanan dan pengawalan yang diberikan oleh pihak Kepolisian dari awal hingga berakhirnya aksi solidaritas ini.

“Kami ucapkan terima kasih kepada pihak Kepolisian, yang sudah mengawal dan mengamankan aksi kami ini, dan Alhamdulillah kami juga diberikan bantuan kendaraan untuk membawa peserta aksi kembali ke lokasi titik kumpul kami tadi” ujar Firmansyah.(*)


Lampung Barat (Pikiran Lampung)
- Upaya mencapai target sasaran non fisik TMMD Ke-120 Kodim 0422/LB menggelar penyuluhan peternakan kepada warga Pekon Sidodadi Kec. Air Hitam Kab. Lampung Barat, Sabtu (18/05/2024).

Dan SSK Kodim 0422/LB Kapten Arm Iwan Sudrajat mengatakan bahwa penyuluhan kepada warga merupakan target sasaran non fisik yang harus tercapai dalam TMMD Ke-120 Kodim 0422/LB. Dalam memberikan penyuluhan kita melibatkan narasumber dari Disbunak Kab.Lampung Barat

Narasumber dalam penyuluhan tersebut adalah drh. Fathan Abdul Aziz dari Disbunak Kabupaten Lampung Barat. drh. Fathan Abdul Aziz Dalam materinya,  menjelaskan cara pemeliharaan ternak Kambing, sistem pemeliharaan ternak, program produksi Kambing, program penggemukan, cara pemberian pakan, program waktu perkawinan pada Kambing, cara pemeliharaan kesehatan pada Kambing, gejala umum Kambing dalam kondisi sakit, serta cara pemeliharaan pada anak Kambing. 

"Saat ini penyakit Kuku dan Mulut (PMK) juga diwaspadai dan yang perlu mendapat perhatian bagi peternak.

Di akhir penyuluhan, juga ada pemberian obat semprot kandang agar hewan ternak tersebut sehat dan tidak mudah terserang penyakit. antusias oleh warga Pekon Sidodadi  Mereka berharap kegiatan ini dapat meningkatkan pengetahuan mereka tentang cara memelihara ternak Kambing yang baik dan benar. (*)