Articles by "25/05/2024"
Tampilkan postingan dengan label 25/05/2024. Tampilkan semua postingan


 *Tak Sampai 24 Jam Listrik Kembali Normal*

Lampung Barat (Pikiran Lampung) - Bencana tanah longsor kembali terjadi di Suoh Kabupaten Lampung Barat pada hari Jumat (24/5) sekitar pukul 19.37 WIB. Sebelum terjadi longsor,  cuaca ekstrem dengan intensitas hujan yang cukup tinggi mengguyur di beberapa wilayah Kabupaten Lampung Barat.

Kecamatan Bandar Negeri Suoh Lampung Barat menjadi salah satu lokasi yang terdampak akibat bencana longsor. Pasalnya, material-material longsor telah menyebabkan rusaknya infrastruktur jaringan listrik PLN hingga pasokan listrik menuju Kecamatan Bandar Negeri Suoh terputus.


Himawan Witjaksono, Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Pringsewu mengatakan, longsor yang terjadi Jumat malam tersebut mengakibatkan patahnya satu batang tiang listrik dan rusaknya konstruksi Jaringan Tegangan Menengah (JTM) di beberapa titik lokasi. Hal itu mengakibatkan terputusnya pasokan listrik untuk 46 gardu distribusi dengan jumlah pelanggan yang padam sekitar 5016 pelanggan.

Dijelaskannya, sejak Jumat malam pihaknya menerjunkan 30 personil gabungan dari PLN UP3 Pringsewu dan PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Liwa beserta material utama berupa satu batang tiang beton pengganti dan material pendukung lainnya guna mempercepat pemulihan pasokan listrik . Alhamdulillah, kurang dari 24 jam jaringan selesai diperbaiki dan pasokan listrik kembali normal menyala seratus persen pada hari ini menjelang magrib," ujar Himawan, Sabtu (25/05/2024).

Sementara, Hafizd selaku Manager ULP Liwa mengatakan, material longsor yang menutup akses jalan sedikit mempersulit tim nya untuk bergerak melakukan perbaikan. Kendati demikian, berkat bantuan dan bersinergi bersama pihak-pihak terkait, akses jalan kembali normal dengan cepat sehingga upaya pemulihan khususnya kelistrikan juga dapat cepat teratasi. 

Hal itu dikatakan Hafizd saat sedang melakukan perbaikan jaringan listrik di lokasi terdampak longsor tersebut.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Lampung Barat, BPBD, Tim SAR serta pihak- pihak terkait yang telah bersinergi membantu dalam upaya percepatan pemulihan khususnya kelistrikan," tutup Hafizd. (susi)


Bandarlampung (Pikiran Lampung)
- Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengajak Pimpinan Wilayah Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (PW ISNU) Lampung ikut berkontribusi dalam pembangunan yang dimulai dari desa dalam rangka menumbuhkan ekonomi kerakyatan. 

Hal itu disampaikan Gubernur Arinal saat menghadiri Pelantikan PW ISNU Lampung Masa Khidmat 2023-2028 di Swiss-Belhotel Bandar Lampung, Sabtu (25/5/2024). 

"Apakah ISNU siap berbakti di wilayah desa. Saya membutuhkan ISNU untuk berkarya dalam menumbuhkan ekonomi kerakyatan," ujar Arinal. 

Dalam pelantikan itu, Gubernur Arinal didapuk menjadi Ketua Dewan Penasehat PW ISNU Lampung dan menetapkan Erlina sebagai Ketua PW ISNU Lampung.

Pelantikan itu dilakukan langsung oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) ISNU Ali Masykur Musa.

Arinal mengatakan ekonomi kerakyatan menjadi salah satu prioritas dalam mewujudkan Rakyat Lampung Berjaya. 

Menurutnya, disini ISNU Lampung bisa ikut berperan seperti dalam pengembangan BUMDes dan mensosialisasikan program unggulan Lampung yaitu Kartu Petani Berjaya (KPB). 

"Karena anggota ISNU ini dari berbagai macam latar belakang jurusan pendidikan seperti pertanian, ekonomi dan lainnya. Saya sangat berharap mari kita bersama membangun Lampung dan ISNU harus turun langsung ke lapangan pastikan kita mulai dari desa dan bisa memberikan kontribusi pemikiran terhadap pembangunan rakyat," katanya. 

Arinal mengapresiasi inisiatif ISNU dalam mengadakan dialog publik yang mengusung tema "Hilirisasi produk UMKM, Dukungan Pemerintah dan Perbankan Serta Peluang dan Tantangannya". 

Pemerintah Provinsi Lampung sendiri telah mengimplementasikan berbagai program untuk mendukung UMKM, salah satunya pembangunan UMKM Center yang menjadi pusat promosi, edukasi, dan pemasaran produk-produk unggulan dari 15 kabupaten/kota di Provinsi Lampung. 

"Mari bersama menjadikan Provinsi Lampung yang lebih sejahtera, berdaya saing, dan maju sehingga kita dapat menuju Lampung Berjaya. Mari kita jaga solidaritas, majukan Lampung hingga tanpa batas," katanya.

Sementara itu, Ketua Umum PP ISNU Ali Masykur Musa mendorong agar ISNU Lampung dalam melakukan tranformasi organisasi, transformasi intelektual dan transformasi ekonomi. 

Ia menyebut dari ketiga hal tersebut, maka akan terbentuk program yang bisa dikerjasamakan dengan berbagai stakeholder dalam rangka mewujudkan masyarakat yang lebih sejahtera. 

"ISNU harus lebih banyak bicara tentang program yang bisa disinergikan dengan Bapak Gubernur dan semua pihak karena kita memiliki sumber daya manusia (SDM), mempunyai skill dan kompetensi," ujar Ali.

Dalam kesempatan itu, turut pula dilakukan pelantikan Pimpinan Cabang ISNU Kabupaten Lampung Timur masa khidmat 2023-2027.(*/tiwi).


Bandarlampung (Pikiran Lampung) -
Anjumgan Kota Metro pada perhelatan pamerkan kerajinam tangan dari daur ulang sampah. Mulai dari gantungan kunci hingga kursi. 

Ayub, selaku penjaga Stan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) kota Metro mengungkapkan bahwa kerajinan tangan tersebut dikerjakan oleh Bank Sampah di setiap Kelurahan yang ada di Kota Metro.

"Jadi kerajinan tangan ini yang memnuat Bank Sampah di setiap kelurahan," ungkapnya pada Pikiran Lampung, Sabtu (25/05/2024) malam.

Ia menjelaskan bahwa harga dari kerajinan tangan tersebut berkisar dari puluhan ribu hingga mencapai jutaan rupiah.

"Harga bervariasi, dari yang murah gantungan kunci dengan harga 10 ribu, ada yang ratusan ribu, bahkan jutaan rupiah, besar kecil nya barang, dan tingkat kesulitan membuatnya," jelasnya.

Ayub memaparkan, sampah yang digunakan bukan hanya dari plastik, tapi bermacam-macam.

"Untuk limbah ada yang dua limbah terbatas dan limbah tak terbatas, limbah yang tak terbatas, kalau terbatas bisa diproduksi terus menerus,"

"Programnya ada di media tanam, sekarang kan pusat daur ulang ada, ini pupuk cair dari limbah sayur-sayur dari limbah pasar," jelasnya.

Ia melanjutkan, ada kerajinan yang murni atau disebut ecobrick.

"Seperti kursin yang Mbak duduki itu dari ekobrick, cuma dikombinasi dengan bahan lain hingga menjadi kursi, juga ada tempat wadah air mineral limbah dari botol air mineral, dan ada yang dari eceng gondok yang sampah sampah dia tumbuh bebas, dari pada kita semprot bisa kita manfaatkan menjadi tas, bagunan masjid, dan lai-lain," tutupnya. (Sus)


Lampung Selatan (Pikiran Lampung)
- Jalan  Terusan M. Azizi Desa Sabah Balau,  Kecamatan Tanjung Bintang, Lampung Selatan, sudah lebih dari 1 tahun rusak parah. 

Jalan yang merupakan jalan lintas berbagai desa di Tanjung Bintang tersebut tampak memprihatinkan, banyak lubang di kanan-kiri jalan.



Saat kru Pikiran Lampung melewati jalan tersebut, terlihat jelas lubang-lubang yang menganga di sepanjang jalan tersebut. Tak hanya lubang berukuran kecil, bahkan tak sedikit juga ada lubang yang besar di sepanjang jalan yang lebarnya kurang lebih 5 meter tersebut.

Salah seorang warga yang melintas dan sehari-hari berjualan sayur tersebut mengaku kerepotan melalui jalan tersebut, terlebih jika berpapasan dengan kendaraan roda empat.

"Jalan ini kan Luas  nya 5 m,  ruas bahu jalan nya 3 M,  sementara kiri dan kanan nya  berlobang,  jadi sangat sulit bila berpapasan,' katanya, Sabtu (25/05/2024).

Ia berharap agar jalan tersebut segera diperbaiki, demi kelancaran  pengguna jalan.

"Harapan agar supaya  aparat  Pemerintah  Provinsi maupun Daerah yang  berwenang untuk segera mengecek lokasi, dan memperbaikinya," harap nya. (Zai)


Bandarlampung (Pikiran Lampung)
- Cireng merupakan salah satu jajanan khas Jawa Barat yang populer. 
Cireng juga terkenal sebagai jajanan kaki lima gurih dan renyah. Cireng tidak hanya berbahan dasar tapioka, tapi bisa ditambah berbagai variasi, salah satunya adalah tahu.

Cireng dengan tambahan tahu terasa lebih gurih, sehingga bisa menjadi ide camilan lezat di rumah. Bahannya terdiri dari tahu putih, tepung tapioka, daun bawang, dan bumbu pilihan. Kamu bisa mempraktikkan resep cireng tahu yang renyah dan kriuk ini di rumah, seperti yang dilansir idntimes.com

Bahan Cireng Tahu:
- 500 gram tahu putih
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt penyedap
- 1/4 sdt lada bubuk
- 3 siung bawang putih
- 3 batang daun bawang
- 150 gram tepung tapioka

Cara Membuat:
- Taruh bawang putih di cobek, lalu ulek sampai halus. Setelah itu, hentikan proses mengulek.
- Letakkan daun bawang di atas talenan kemudian diiris-iris halus. Sisihkan.
- Pindahkan tahu putih ke dalam wadah, lalu lumat menggunakan sendok garpu sampai halus.
- Beri garam, penyedap, lada bubuk, dan daun bawang. Aduk sampai bumbu tercampur merata. Kemudian, tambahkan irisan daun bawang, lalu aduk hingga tercampur rata.
- Bila daun bawang sudah merata, masukkan tepung tapioka, lalu aduk sampai tercampur. Setelah tepung tapioka tercampur rata, hentikan proses mengaduk.
- Di dalam wajan, panaskan cukup banyak minyak. Kemudian, ambil satu sendok makan adonan cireng tahu, lalu dimasukkan ke dalam minyak panas.
- Goreng adonan cireng tahu sampai kedua sisinya matang berwarna kuning kecokelatan. Jika sudah matang, segera angkat dan tiriskan.
- Cireng tahu siap disajikan.

Tips Membuat Cireng Tahu yang Kriuk

Untuk menghasilkan cita rasa cireng tahu yang nikmat, gunakan tahu putih berkualitas. Tahu putih yang berkualitas tidak berlendir, berbau kecut, dan gak asam. Selain pakai tahu putih, kamu juga bisa gunakan tahu kuning. Apa pun jenis tahu yang kamu pilih, pastikan bukan yang matang berkulit, melainkan masih mentah.

Sebelum adonan cireng tahu terlihat kokoh, jangan dibalik, karena dapat mengakibatkan teksturnya hancur. Maka dari itu, tunggu hingga kokoh, ya! 

Pastikan menggoreng adonan cireng tahu dalam kondisi minyak sudah panas. Jika minyak masih dingin, maka cenderung lebih lama matang dan cireng berminyak. Tidak perlu menambahkan air ke dalam adonan 
cireng, mengingat  tahu putih mentah ini mengandung cukup banyak air. (red)